Rabu, 05 April 2023

Kapolres Tulungagung Ajak Personil Untuk Bekerja ihlas dan tetap menjalin silatu

 



TULUNGAGUNG – Kepolisian Resor (Polres) Tulungagung menggelar upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian anggota Polri dan PNS polri TMT 01 April 2023 sekaligus pemberian ucapan Ulang Tahun kepada personil Polres dan Polsek Jajaran Polres Tulungagung periode bulan Maret 2023. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH, Rabu (05/04/2023) pagi.


Upacara Korps Raport kenaikan pangkat pengabdian yang dilaksanakan di Halaman Mapolres Tulungagung diikuti Wakapolres, PJU Polres, para Kapolsek Jajaran, Para Perwira, seluruh anggota Polri dan ASN Polres Tulungagung serta dihadiri ketua Cabang Bhayangkari polres Tulungagung.


Kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan wujud perhatian serta penghargaan dari Institusi Polri. Kenaikan pangkat Pengabdian bukan merupakan keharusan namun merupakan hasil penilaian dan prestasi serta kinerja personil itu sendiri yang telah dengan sungguh-sungguh mengabdikan dirinya kepada Insitusi Polri.


Dalam sambutannya, Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto Kapolres mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.


“Kenaikan pangkat bukan hak anggota saja, bukan dimaknai sekedar tahapan waktu, kenaikan pangkat dimaknai dengan apresiasi, penghargaan, dedikasi dan kinerja”, ujar Kapolres.


Lebih lanjut Kapolres menyampaikan, untuk meraih semua itu diperlukan perjuangan kerja keras, status untuk memenuhi syarat antara lain, disiplin, etos kerja, kecakapan dan tidak ada catatan selama mengabdi di Kepolisian.


“Pangkat baru yang sudah diraih tidak lepas dari upaya perjuangan kerja keras, doa dan dukungan keluarga”, sambungnya.


Menurutnya, kenaikan pangkat bukan hanya sekedar penghargaan, namun amanat yang harus dijaga dan dipertanggungjawabkan pada diri sendiri, keluarga, masyarakat dan Tuhan Yang Maha Esa.



“Saya berharap dengan pangkat yang baru lebih dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggungjawab, lebih semangat, lebih profesional dan berprestasi, selalu meningkatkan kinerja, walau masa pengabdian tinggal 3 bulan lagi


 Laksanakan tugas sesuai dengan TWT dan dengan tulus iklas”, kata orang nomer satu dijajaran Polres Tulungagung.


Sementara itu, Personil yang naik pangkat pengabdian yaitu KOMPOL Supriyanto SH menjadi AKBP, Aiptu Munambar SPd menjadi Ipda.


Disamping pangkat pengabdian dilaksanakan upacara kenaikan pangkat PNS polri Ernowo Prasityo dari penda I ke penata dan PNS Novia Eka Ismawati dari Penda ke Penda I


Usai Upacara dilanjutkan pemberian ucapan selamat kepada personil yang naik pangkat dan personil yang ulang tahun di bulan Maret 2023 dipimpin Kapolres diikuti Wakapolres, PJU, Kapolsek dan seluruh personil Polres Tulungagung. (Ans71 Restu)