Home »
» Nganjuk - Melayani sepenuh hati, itulah yang disampaikan Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kabag SDM Kompol Burhanuddin S.Sos, saat menggelar bakti sosial hapus tato dilaksanakan di rumah sakit Bhayangkara Nganjuk. Kompol Burhanuddin saat memantau kegiatan itu mengatakan bahwa program hapus tato secara gratis bagi masyarakat akan digelar hingga 24 Maret 2023 nanti. “Pelaksanaan sudah dimulai pekan lalu sampai dengan tanggal 24 Maret 2023 dengan target peserta sebanyak 60 orang, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, ini gratis,” kata Kompol Burhanuddin di Polres Nganjuk, Jumat( 17/3). Ia menambahkan untuk calon peserta yang ingin mendaftar silahkan hubungi anggota di Sidokkes Polres Nganjuk Briptu Rossalia di nomor hp 081331333594 atau di “Wayahe Lapor Kapolres” Whatsapp 081331342003. “Silahkan masyarakat boleh daftar melalui layanan hotline di 081 331 333 594 atau di layanan Wayahe Lapor Kapolres di 081 331 342 003,” kata Kompol Burhanuddin. Sementara itu Wawan salah satu peserta warga kelurahan Bogo mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Polres Nganjuk dan rumah sakit Bhayangkara Nganjuk dengan diselenggarakannya operasi penghapusan tato ini. “Penghapusan tato ini memerlukan biaya yang tidak sedikit bisa sampai jutaan, ini digratiskan, untuk itu saya dengan senang hati akan bantu sebarkan informasi ini ke teman-teman,” katanya. (Ans71 Restu)
Nganjuk - Melayani sepenuh hati, itulah yang disampaikan Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kabag SDM Kompol Burhanuddin S.Sos, saat menggelar bakti sosial hapus tato dilaksanakan di rumah sakit Bhayangkara Nganjuk.
Kompol Burhanuddin saat memantau kegiatan itu mengatakan bahwa program hapus tato secara gratis bagi masyarakat akan digelar hingga 24 Maret 2023 nanti.
“Pelaksanaan sudah dimulai pekan lalu sampai dengan tanggal 24 Maret 2023 dengan target peserta sebanyak 60 orang, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, ini gratis,” kata Kompol Burhanuddin di Polres Nganjuk, Jumat( 17/3).
Ia menambahkan untuk calon peserta yang ingin mendaftar silahkan hubungi anggota di Sidokkes Polres Nganjuk Briptu Rossalia di nomor hp 081331333594 atau di “Wayahe Lapor Kapolres” Whatsapp 081331342003.
“Silahkan masyarakat boleh daftar melalui layanan hotline di 081 331 333 594 atau di layanan Wayahe Lapor Kapolres di 081 331 342 003,” kata Kompol Burhanuddin.
Sementara itu Wawan salah satu peserta warga kelurahan Bogo mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Polres Nganjuk dan rumah sakit Bhayangkara Nganjuk dengan diselenggarakannya operasi penghapusan tato ini.
“Penghapusan tato ini memerlukan biaya yang tidak sedikit bisa sampai jutaan, ini digratiskan, untuk itu saya dengan senang hati akan bantu sebarkan informasi ini ke teman-teman,” katanya. (Ans71 Restu)